top of page
Search
Writer's picturesuperkm1011

Apa itu Brand Awareness? Seberapa Pentingkah Brand Awareness ?


Pada abad ke-21 ini semua usaha juga perlahan mulai memasuki dunia digital, tapi alangkah baiknya sebelum terjun dalam dunia digital kamu harus memahami beberapa point ini.


Brand Awareness dalam bisnis merupakan sebuah pengakuan suatu produk dari konsumen terhadap perusahaan tertentu.


Semakin banyak orang yang mengingat produk dari perusahaan kamu maka akan sangat terasa meningkatnya volume penjualan dari produk perusahaan kamu.


Konsumen sendiri menjadi bagian paling penting untuk faktor kesuksesan brand awareness di perusahaan kamu, tentunya konsumen tidak akan ragu untuk mengeluarkan uangnya setelah tahu apa yang ditawarkan oleh perusahaan kamu untuk konsumennya.


Tentunya untuk mendapatkan Brand Awareness yang akan melekat pada perusahaan kamu terkadang tidak mudah, bahkan beberapa perusahaan sering kali harus berkelahi pada waktu, guna mempertahankan perusahaan mereka. Nah, untuk mencapai Brand Awareness kamu harus ketahui.


Sebelum kamu terjun kedalam dunia bisnis, umumnya kamu harus memiliki nama yang akan memudahkan orang-orang untuk mengingat perusahaan kamu, dan produk yang ditawarkan kepada komsumen.

Langkah selanjutnya, setelah Kamu sudah memiliki nama untuk perusahaan kamu adalah logo, logo ini berfungsi sebagai identitas pembeda perusahaan satu dengan lainnya. Karena yang terjadi di lapangan adalah nama perusahaan hampir sama namun dengan adanya logo perusahaan kamu, konsumen tahu mana perusahaan kamu dan apa yang ditawarkan didalamnya.

Slogan merupakan bentuk penyampaian informasi atau pemberitahuan. Slogan biasa ditulis dalam kalimat yang menarik. Fungsi slogan yakni memberikan dayat pikat terhadapa produk yang ditawarkan. Maka slogan bertujuan untuk membantu konsumen untuk mengingat produk yang ditawarkan.


Brand awareness pun tidak hanya mengundang konsumen dari bisnis kamu agar bisa terus membeli produk yang kalian tawarkan. Sisi lainnya adalah brand awareness dapat digunakan sebagai alat ukur pencapaian perusahaan tertentu.



Top of mind awareness atau TOMA adalah saat perusahaan kamu sudah berhasil melaui semua tahapan diatas dan kamu sudah berhasil memicut konsumen, hingga perusahaan Kamu menjadi pilihan pertama dalam kebutuhan konsumen kamu.

Brand recognition adalah sebuah kondisi dimana konsumen sudah dapat mengenali produk tertentu ketika pertama kali melihat barang yang disajikan. Untuk mendapatkan kondisi ini tidak harus selalu memakan waktu lama, karena ketika perusahaan memang sudah memiliki produk yang jelas secara tampilan dan kualitas akan cepat untuk menjadi dikenal.

Brand recall adalah kemampuan konsumen untuk dapat mengingat sebuah nama dari memori dengan berdasarkan kategori produk tertentu. Intinya adalah saat produk Kamu sudah mampu di ingat oleh konsumen, berarti produk yang ditawarkan memang sudah mampu mengambil ruang di hati konsumen.


Untuk mendapatkan informasi seputar dunia digital lebih mendalam, kamu dapat mengetahuinya di sepuluh sebelas (1011.id)

9 views0 comments

Comments


Post: Blog2 Post
bottom of page